TNI Ubah Mindset Tani Tradisional Jadi Modern

  • Whatsapp

BeritaTapanuli.com, Tapteng – Merubah pola bertani tradisional menjadi pola modern. Salah satunya, dengan penggunaan bibit padi sesuai jenis lahan persawahan. Pemberian pupuk yang tepat dan teratur, serta jenis pupuk dan langkah penanggulangan gulma harus tepat.

Demikian arahan yang disampaikan Babinsa Koramil 05/Kolang Jajaran Kodim 0211/TT kepada para petani di wilayah binaannya.

Di Kelurahan PO Hurlang, Kecamatan Kolang, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Sertu Nazar memberi pendampingan kepada Kelompok Tani ‘Nauli’, Rabu (6/11/19).

Bintara kewilayahan tersebut, mengajak petani agar merubah pola-pola pertanian. Meninggalkan cara bertani yang selama ini dilakukan secara tradisional, menjadi pola bertani modern.

Baca juga  MK Tolak Gugatan Politisi Golkar Rambe Kamarul Zaman, Begini Tanggapan Mantan Ketua KPU Sumut

Komandan Kodim 0211/Tapanuli Tengah, Letkol Inf Dadang Alex,S.Sos menuturkan, kegiatan ini dilakukan untuk memberikan motivasi kepada para petani. Diantaranya, memberikan penyuluhan tentang tata cara pengolahan sawah dengan baik.

“Petani diberikan arahan, untuk melakukan pengolahan secara sempurna. Sehingga hasil yang dicapai saat panen nantinya, memuaskan dan menggembirakan para petani,” ucap Pemegang tongkat Komando Kodim 0211/TT itu didampingi Danramil 05/Kolang, Kapten Inf Legiman.

Baca juga  KM Mujur Indah Terbakar, Danlanal Sibolga: 2 Awak Kapal Belum Ditemukan

Perwira lulusan Akademi Militer Tahun 1999 itu juga menegaskan, pola pertanian modern tidak hanya harus dengan peralatan modern semata. Namun, yang terutama yakni merubah pola pikir menjadi modern.

“Semuanya berawal dari merubah mindset. Menerapkan inovasi baru, dengan cara-cara yang modern. Panen berhasil, program Ketahanan Pangan terwujud,” Sebut Dadang.

Dalam pendampingannya terhadap Petani, Babinsa Koramil 05/Kolang Jajaran Kodim 0211/TT, Sertu Nazar didampingi PPL Pertanian, Murni. Mereka secara bersama memberikan penyuluhan dan pendampingan kepada Kelompok Tani ‘Nauli’. (RBS)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan