DPD Nasdem Tapteng Gelar Bimtek Koordinator Saksi

  • Whatsapp

BERITATAPANULI.COM, TAPTENG – Partai NasDem Tapanuli Tengah menggelar bimbingan teknis koordinator saksi se-Kecamatan dan Kelurahan, Kabupaten Tapanuli Tengah, di Gedung Pertemuan Panca Prima Pandan, Selasa (26/2/2019) sekitar pukul 10.00 WIB.

Sebanyak 919 koordinator saksi untuk ditempatkan di  919 TPS, dan 215 Kelurahan dalam 20 Kecamatan di Kabupaten Tapteng, terlihat menghadiri kegiatan tersebut.

Bakhtiar Ahmad Sibarani selaku Ketua DPD Partai NasDem Tapanuli Tengah kepada wartawan, menyampaikan Partai Nasdem pembekalan kepada  koordinator saksi untuk di tempatkan di setiap TPS, merupakan bagian langkah strategi dalam menghadapi pemilu 2019 ini.

Baca juga  Papua Barat Kembali Memanas

Dirinya juga menyampaikan kepada masyarakat Kabupaten Tapanuli Tengah jangan mau dipecah belah oleh siapapun. Untuk sebuah kepentingan pribadi.

“Saya yakin dan percaya akan merebut kemenangan dengan target 20 kursi dari 30 kursi di DPRD Tapanuli Tengah. Kita berkerja itu merebut hati rakyat bukan mengintimidasi orang ” kata Bakhtiar.

Disamping itu saksi yang diberi pembekalan pengetahuan cara mengawasi suara hingga sampai penghitungan suara baik di tingkat Kecamatan ataupun tingkat Kabupaten.

Baca juga  Terhempas Badai di Pulau Mursala, Tim SAR Lakukan Pencarian

Bakhtiar juga berharap Koordinator saksi yang hadir dapat berkerja secara profesional dalam menjalankan tugasnya di TPS, dengan kondisi fisik maupun mental yang sudah siap. (BT)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan