Warga Bersama Pemerintah Setempat, Ucapkan Terima Kasih Kepada Bupati dan Wakil Bupati Tapanuli Tengah

  • Whatsapp

BeritaTapanuli.com, Sibabangun – Seiring dengan selesainya pekerjaan Peningkatan Jalan Sibabangun – Simanosor sepanjang 1.865 m x 3,5 m dengan Aspal Hotmix tahun 2019 ini, yang menghubungkan Kelurahan Sibabangun dengan Desa Simanosor, Kecamatan Sibabangun, Kabupaten Tapanuli Tengah, masyarakat kedua daerah mengucapkan terima kasih kepada Bupati Tapanuli Tengah (Tapteng) Bakhtiar Ahmad Sibarani dan Wakil Bupati Tapteng Darwin Sitompul sambil membentangkan Spanduk di jalan, Sabtu (16/11/2019).

Spanduk yang dibentangkan itu bertuliskan “Terima kasih kami masyarakat Desa Simanosor kepada Bapak Bupati Tapanuli Tengah (Bakhtiar Ahmad Sibarani) dan Bapak Wakil Bupati Tapanuli Tengah (Darwin Sitompul) atas pembangunan Jalan Hotmix yang sudah kami nanti-nantikan, mimpi kami telah nyata. Horas Tapteng” dan spanduk bertuliskan “Terima kasih kami masyarakat Kelurahan Sibabangun kepada Bapak Bupati Tapanuli Tengah (Bakhtiar Ahmad Sibarani) dan Bapak Wakil Bupati Tapanuli Tengah (Darwin Sitompul) atas pembangunan Jalan Hotmix yang sudah kami nanti-nantikan, mimpi kami telah nyata. Horas Tapteng”

Baca juga  Lolos dari Maut, Bocah Berumur 3 Tahun Ditaburi Boras Sipirni Tondi

Pada kesempatan itu, seorang warga Desa Simanosor bernama Teman Simatupang (42 tahun) mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati Tapteng yang telah membangun Jalan Sibabangun-Simanosor dengan aspal hotmix.

“Jalan kami sudah bagus, terima kasihpak,” ucapnya.

Hal senada, juga disampaikan Erlita Gorat (42 tahun) warga Desa Simanosor. Ia mengaku, sebagai warga desa, pembangunan jalan yang mulus menjadi dambaan mereka, terutama saat mengangkut hasil bumi sudah lancar dan tidak berlobang lobang lagi.

Sementara itu, Camat Sibabangun Maslina, Kepala Desa (Kades) Simanosor Tua Pandapotan Batubara (53 tahun), bersama Lurah Sibabangun Khairani Nasution, dan Kepala Lingkungan (Kepling) 2 Kelurahan Sibabangun Maulup Simajuntak (63 tahun), juga mengaku senang.

Baca juga  Perbup Nomor 40 Tahun 2020 Disosialisasikan, Wabup : Wajib 4 M

Sebagai pemerintah setempat tak lupa mereka mengucapkan terima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati yang telah mengutamakan pembangunan di wilayah mereka.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Bupati dan Bapak Wakil Bupati Tapanuli Tengah atas peningkatan jalan Sibabangun-Simanosor ini dengan aspal hotmix. Ada Desa Hutagurgur dan Muara Sibio-bio yang masih rusak agar kiranya kami mohon di tahun mendatang dapat terlaksana pembangunan di sana sehingga Kecamatan Sibabangun dapat lebih meningkatkan produksi hasil bumi, transportasi yang semakin lancar untuk mengangkut hasil bumi pertanian dan perkebunan, kualitas hasil pertanian dapat meningkat, dan perekonomian masyarakat perdesaan di Kecamatan Sibabangun meningkat, sebagai salah satu lumbung pertanian Tapteng,” ungkap mereka. (R)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan