BeritaTapanuli.com, Sibolga – Satu unit kapal ikan asal Sibolga tenggelam (karam) dihantam badai di perairan ujung Saroba Pulau Talam di kawasan Pulau Mursala, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Sumatera Utara (Sumut).
Kapal tersebut bernama KM Rejeki Indah Sari GT 30. Peristiwa itu diketahui pada Selasa (2/3) malam sekira pukul 19.30 WIB, berdasarkan informasi pengurus kapal kepada pihak Basarnas yang kemudian meneruskan informasi itu kepada pihak Satuan Polisi (Satpol) Air Kepolisian Resort (Polres) Sibolga.
Dari informasi tersebut, disebutkan tidak ada korban jiwa dari peristiwa itu. Demikian mulai, nakhoda beserta seluruh anak buah kapal (ABK) yang berjumlah sekitar 19 orang berhasil diselamatkan oleh personil gabungan dari Basarnas, Pol Air Polres Sibolga, dan Kodim 0211/TT yang turun ke lokasi dengan menggunakan KN Nakula milik Basarnas.
Kapolres, AKBP Triyadi, melalui Kasubbag Humas Iptu R. Sormin, pada Selasa (2/3) malam juga membenarkan seputar ABK yang selamat.
“Mereka (Para awak kapal) berhasil dievakuasi ke kapal KN Nakula milik Basarnas sekira pukul 21.30 WIB dan selanjutnya mereka dibawa menuju Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Sibolga,” Jelas Kasubbag Humas Polres Sibolga, Iptu R Sormin.
Masih kata Sormin, kapal jenis Bagan tersebut dikabarkan berangkat dari Pelabuhan/Tangkahan Murni di Jalan Mojopahit, Sibolga pada Selasa (2/3) pagi sekira pukul 09.00 WIB.
Namun sekitar sore hari, hujan lebat disertai badai terjadi di sekitar perairan pulau Talam lalu menghantam kapal yang saat itu berada di sekitar ujung Sarobah Pulau Talam tersebut hingga karam.
“Pengurus kapal yang menerima kabar lalu minta bantuan Basarnas. Personil Basarnas, Pol Air, dan Kodim 0211/TT langsung bergegas ke lokasi dan menemukan kapal KM Rejeki Indah Sari sudah karam. Namun seluruh awak kapal berjumlah sekitar 19 orang selamat,” pungkas Sormin. (Tp)