BeritaTapanuli.com, Tapteng – Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani bersama Wakil Bupati Tapanuli Tengah Darwin Sitompul, Forkopimda Tapanuli Tengah, Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) menyambut kedatangan Ketua DPRD Provinsi Sumatera Utara (Provsu) Baskami Ginting dan Anggota DPRD Provsu Dapil IX Sumut di Ruang Rapat Cendrawasih Kantor Bupati Tapanuli Tengah, Selasa (02/06/2020).
Ketua DPRD Provsu itu, dalam kunjungan kerja (kunker) ke Tapteng, didampingi Wakil Ketua DPRD Provsu Rahmansyah Sibarani, SH, Anggota DPRD Provsu Dapil IX Sumut, Zubel Tambunan, Tangkas Manimpan Lumbantobing, Jonius Taripar Hutabarat, Pantur Banjarnahor, Viktor Silaen, dan Irwan Simamora.
Kunker yang bertujuan untuk mengawasi penyaluran bantuan terdampak Covid-19 dari Provinsi Sumatera Utara dan meninjau pembangunan di Tapteng.
Sebelumnya, Bupati pemaparan tentang berbagai kegiatan penanganan Covid-19 yang telah dilakukan oleh Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Tapteng.
Mulai dari penerimaan dan penyaluran Bantuan Sembako Provsu, bantuan Pemerintah Pusat, bantuan Pemerintah Tapteng, dan berbagai bantuan pihak lainnya.
Selanjutnya, Ketua DPRD Provsu bersama rombongan, meninjau pembangunan tahap pertama Kantor Bupati, yang tengah berjalan. Kemudian, bertolak menuju Kecamatan Barus.
Rombongan kemudian meninjau pembangunan Masjid Raya Barus, Tugu Titik Nol KM Islam di Nusantara, dilanjutkan dengan meninjau Tempat Pelelangan Ikan (TPI), Tanggul Penahan Aek Sirahar, dan Jembatan Hamzah Al-Fansuri.
Turut pada kunker itu, Ketua DPRD Tapteng Khairul Kiyedi Pasaribu, Wakil Ketua DPRD Tapteng Willy Saputra Silitonga, dan Anggota DPRD Tapteng, Kapolres Tapteng diwakili Kabagsumda Polres Tapteng, Dandim 0211/TT diwakili Danramil Barus, Kadis PUPR Tapteng, Kadis Perkim Tapteng, Kadis Kominfo Tapteng, Kabag Protokoler dan Komunikasi Pimpinan Setda Tapteng, Kabag Umum Setda Tapteng, dan Camat Barus. (R)