Video Seorang Pria Viral, Merusak Sepeda Motornya Saat Ditilang

  • Whatsapp

BERITATAPANULI.COM, Jakarta – Tak terima di tilang petugas Polisi Lalu Lintas, Saputra (20) mengamuk. Tidak hanya itu saja, pria yang diketahui asal Lampung Utara itu juga menghancurkan sepeda motornya.

Peristiwa itu terjadi pada Kamis (7/2/2019) sekitar pukul 06.30 WIB di kawasan BSD, Serpong, Tangsel. Saat itu anggota Satlantas Polres Tangsel Bripka Oky menghentikan motor Honda Scoopy yang ditumpanginya.

Baca juga  Pemkot Padangsidimpuan Distribusikan Batuan Sembako ke Masyarakat

“Anggota berusaha memberhentikan pelanggar yang berusaha melawan arus, karena menghindari petugas yang sedang melaksanakan pengaturan lalu lintas di putaran Pasar Modern BSD,” jelas Kasat Lantas Polres Tangsel AKP Lalu Hedwin kepada detikcom, Kamis (7/2/2019).

Melihat hal itu, petugas lalu menilangnya.
Namun ia tidak terima dan memarahi Oky. Dia juga membanting-banting motornya.
Kejadian ini sempat direkam video warga dan menjadi viral. Dalam rekaman video, pria itu membanting-banting motornya karena kesal, hingga rusak parah.

Baca juga  Hidup Sehat, Ibu Lansia Gotong Royong Bersama Mahasiswa

Video tersebut kemudian diabadikan masyarakat, hingga terlihat pacar Adi menangis histeris karena melihat perbuatan tersebut. Bahkan dia nyaris tertimpa motor ketika Adi membanting motornya.

“Sudah, Yang (Sayang)… udah…,” kata wanita itu dalam video yang viral di media sosial. (BT)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan