Ternyata 21 ekor Kerbau Milik Mikael Simbolon yang Disambar Petir

BeritaTapanuli.com, Tapteng – Usai disambar petir bersama gembalanya tadi malam, informasi terbaru diketahui pemilik kerbau yang disambar petir bersamaan dengan gembalanya adalah Mikael Simbolon.

Sementara pengembala yang bernasib naas tersebut bernama Sitor Habeahan. Korban pagi ini disemayamkan dirumah duka keluarga korban. Isak tangis dari keluarga mengiringi kepergian korban.

Warga desa Uratan, Kecamatan Andam Dewi, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Sumatera Utara, tewas disambar petir, Senin (19/8/2019) sekitar pukul 19.00 WIB. Setelah sebelumnya memasukkan kerbau-kerbau gemalaanya ke kandang.

Informasi diperoleh dari Oppung Parulian Simatupang (65) didampingi Tumbur Simatupang (51) warga Desa Bondar Sihudon I, Andam Dewi, Selasa pagi (20/8/2019) mengatakan, “Kejadiannya saat korban menghidupkan api seperti setiap harinya mengasapi kelompok kerbau di dalam kandang agar tidak diganggu nyamuk. Di saat itulah, Sitor Habeahan disambar petir,” kata Oppung Parulian diamini Tumbur.

Tak hanya Sitor Habeahan, ternyata sebanyak 21 ekor kerbau di dalam kandang kerbau itu juga tersambar petir, setelah sebelumnya dikabarkan hanya 19 ekor.

“Seluruhnya kerbau itu mati tersambar petir di dalam kandang,” sebut Parulian.

Hingga berita ini dilansir, belum diperoleh keterangan dari kepolisian terkait peristiwa tersebut. (T/BT)

Pos terkait