BeritaTapanuli.com, Tapteng – Warga Tapanuli Tengah (Tapteng) berinisial YA (23), meninggal dunia setelah menjalani perawatan intensif di RS Pirngadi Medan, sekira pukul 02.00 WIB, Rabu (8/4/2020).
Status YA adalah pasien penanganan dalam pengawasan (PDP) Corona Virus Disease (COVID-19).
YA memiliki riwayat perjalanan pulang dari Malaysia sekira 14 hari lalu, kemudian dipantau oleh Puskesmas selama 7 hari.
Setelahnya, YA mengalami sesak nafas dan langsung dibawa ke RS Pandan untuk menjalani pemeriksaan darah dan juga rapid test COVID-19. Saat itu, hasilnya negatif.
“Pasien YA mempunyai riwayat penyakit TB paru,” ungkap Bupati Tapteng, Bakhtiar Ahmad Sibarani dalam konferensi pers di kantornya, Rabu (8/4/2020).