Tak Takut Api Saat Kebakaran di Dapur, Ibu Rumah Tangga di Sibolga Dilarikan ke RS

  • Whatsapp

BeritaTapanuli.com, Sibolga – Insiden kebakaran terjadi Selasa (5/10/21) di Kota Sibolga, sekitar pukul 19.45 WIB.

Tepatnya di Jln. SM. Raja No.49 A Kel, Pancuran Gerobak, Kec. Sibolga Kota, Sibolga, Sumatera Utara.

Dari informasi dihimpun, satu orang mengalami luka-luka, yakni bernama Masdelima Ht. Galung (47), IRT.

Peristiwa dibenarkan Kapolres Sibolga AKBP Taryono Raharja, saat dikonfirmasi melalui Kasi Humas Iptu. R. Sormin, Rabu (6/10), pagi.

Iptu. R. Sormin menerangkan, korban adalah pemilik rumah makan. Dan saat itu kebakaran hanya di sekitaran dapur rumah makan.

Baca juga  Penjelasan Tim Gugus Covid-19 Sibolga, Status PDP yang Meninggal Positif atau Negatif Covif ?

Sedangkan penyebabnya kata Sormin, tabung gas yang mengalami kebocoran pada regulator. Kasus tersebut pun saat ini dalam proses penyelidikan oleh Sat Reskrim Polres Sibolga.

Akibat kejadian, korban diperkirakan mengalami kerugian materil kurang lebih 3.000.000. ( Tiga Juta Rupiah ).

Kronologis
Awalnya, pada saat korban  sedang memasak di dapur dengan memakai kompor gas.

Tiba-tiba tabung gas yang korban gunakan untuk memasak mengalami kebocoran pada regulatornya.

Tak lama, api menyambar kompor, seketika, korban langsung mencabut regulator gas dan mengangkat serta membuang tabung gas ke dalam kamar mandi, sehingga korban mengalami luka bakar pada bagian wajah, tangan, bagian kaki serta punggung  kemudian korban dibawa Ke Rumah Sakit Metta Medika I untuk Mendapat perawatan.

Baca juga  Ini Reaksi Wali Kota Sibolga saat Dikritik Tidak Transparan

Sedangkan, api dapat di padamkan sekitar Pukul 19.55 Wib, oleh petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD ) Pemko Sibolga yang langsung mengambil karung goni basah lalu berusaha memadamkan api tersebut. (Tp)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan