BeritaTapanuli.com, Sibolga – Sihar Sitorus Center (SSC) salurkan bantuan berupa Sembako Kepada warga Sibolga terdampak Covid-19, Kamis (14/5/2020).
Sembako terdiri dari Beras 5 kg, Telor 1 papan, minyak goreng 1 liter, dan APD berupa masker, sanitizer.
Ketua Repdem Kota Sibolga sekaligus koordinator daerah (Korda) Sibolga, pemenangan Sihar Sitorus, Guntur Unedo Naibaho atau dipangggil Edo, dalam kesempatan tersebut menyampaikan, bantuan tersebut merupakan wujud kepedulian bang Sihar kepada warga Sibolga.
Ia berharap, meski bantuanya sedikit, namun dapat bermanfaat meringankan beban masyarakat yang kurang mampu.
Kita dapat perintah langsung memberikan bantuan ini, kita beruntung bung Sihar masih tetap peduli bagi warga Sibolga.
Adapun jumlah paket sembako yang akan disalurkan di Sibolga sebanyak, 140 paket sembako, yang akan dibagikan ke warga.
Masih kata Edo, selain sembako tersebut, bung Sihar juga memberikan bantuan APD berupa baju pengaman yang akan disumbangkan ke tenaga medis.
“Baju APDnya sudah ada sekitar 1 lusin, dan besok akan kita bagikan ke tim medis yang kita pandang paling membutuhkan,” kata Edo.
Hal senada disampaikan, Sudarma Sibagariang, selaku Korda Tapteng menyebutkan bahwa bantuan SSC tersebut sebanyak 140 paket di Tapteng, dan datanya sesuai dengan keadaan warga yang benar-benar membutuhkan.
“Kita survey dulu, Kita pastikan calon penerima layak, baru kita acc, dengan sistem pemberian door to door,” pungkasnya. (Red)