Kedua Kepala Daerah Sampaikan Perpanjangan Badara FL.Tobing ke Presiden

BERITATAPANULI.COM, Tapteng (Sumut) – Setibanya di Bandara Ferdinand Lumban Tobing, Pinangsori, Tapanuli Tengah, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku mendapat bisikan dari Bupati.

“Tadi baru turun di airport sudah dibisikin pak bupati Tapanuli Tengah (minta) runway diperpanjang,” ujar Jokowi di Sibolga, Sumatera Utara, Minggu (17/3/2019) dalam kunjungan kerjanya untuk peresmian Pelabuhan Sibolga.

Walikota Sibolga tidak ingin ketinggalan juga memberikan masukan yang sama, lanjut Jokowi, juga meminta agar landasan bandara di Pinangsori diperpanjang.

Jokowi pun menyambut aspirasi kedua kepala daerah itu. Pasalnya, akan sangat mempermudah akses menuju pesisir barat Sumut.

“Sekarang dari Jakarta (penerbangan) satu kali, yang dari luar Jakarta ada dua, atau tiga kali. Kita harapkan nanti tiap hari bisa lebih dari tujuh. Ekonomi akan berkembang di sini.

Mumpung ada menteri perhubungan saya saampaikan sekalian biar diperpanjang  airport runwaynya,” Ungkap Jokowi mengakhiri. (ril/BT)

Pos terkait