DPRD Padangsidimpuan Dorong Kadis Pendidikan Bermitra dengan Wartawan

  • Whatsapp

BeritaTapanuli.com, P. Sidimpuan – DPRD Kota Padangsidimpuan menyayangkan sikap Kepala Dinas Pendidikan Pemkot Padangsidimpuan yang belum sejalan dengan kepala daerah terkait kemitraan dengan wartawan yang memiliki kompetensi dalam menyampaikan informasi yang berimbang.

Hal itu disampaikan, Anggota DPRD Padangsidimpuan Hj Ellyati, Selasa (28/9) saat melihat kondisi Dinas Pendidikan dimasa pandemi COVID-19 jauh dari awak media.

“Tidak perlu alergi kepada kawan-kawan wartawan, tujuan mereka baik untuk menyampaikan informasi terkait mungkin proses Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas di masa pandemi COVID-19 ini, tujuan mereka baik akan tetapi informasi yang diterima kepala dinasnya enggan menghadapi wartawan ketika diwawancarai terkait program dinasnya ditengah pandemi COVID-19, tidak perlu alergi atau menghindar, semakin alergi atau menghindar dari kawan media, juga menjadikan awak media semakin penasaran,” ucap kader DPC PPP Kota Padangsidimpuan tersebut.

Baca juga  Aksi Demo di Padangsidimpuan Berakhir Ricuh, Dua Polisi Terluka

Dimasa pandemi COVID-19 ini Dinas Pendidikan harus semakin terbuka jangan menghindar atau bersembunyi dari kawan – kawan wartawan karena mereka perlu menyampaikan informasi proses PTM selama pandemi di Kota Padangsidimpuan, tujuan baik tolong ditemani hargai mereka sebagai pilar demokrasi, kata Ely.

Kemudian tidak lupa juga Dewan Pendidikan Kota Padangsidimpuan harus muncul dengan kondisi sekarang ini menyikapi aspirasi wartawan terhadap kondisi PTM terbatas di Kota Padangsidimpuan, wartawan itu perlu informasi secara luas, nasib pendidikan di Kota Padangsidimpuan juga sama-sama kita memberikan pesan dan masukan kepada pemerintah, ajak Ely.

Baca juga  Walikota Padangsidimpuan Sampaikan LKPJ 2019

Sementara itu Saut Togi Ritonga yang merupakan wartawan senior di Padangsidimpuan juga turut kecewa dengan Dinas Pendidikan Pemkot Padangsidimpuan dimana sekarang ini dimasa pandemi ini sistem pendidikan di Kota Padangsidimpuan harus disampaikan, PKM dimasa pandemi seperti apa dan bagaimana nasib peserta didik lainnya itu juga harus diketahui masyarakat secara luas.

“Sedikit kecewa karena Wali Kota Padangsidimpuan beberapa menyampaikan bahwa wartawan itu rekan pemerintah, pilar demokrasi tolong jadikan mitra jangan dihindari atau bersembunyi,” kata Saut. (R)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan