Cegah COVID-19, BPBD Tapteng Semprot Disinfektan di Berbagai OPD

  • Whatsapp

BeritaTapanuli.com, Pandan – Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani, instruksikan Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Keadaan Tertentu Bencana Wabah Penyakit Akibat Virus Corona (COVID-19) di Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), meningkatkan antisipasi penyebaran Virus Corona (COVID-19) di berbagai perkantoran dan berbagai fasilitas publik di Tapteng, khususnya dengan menyemprotkan disinfektan.

Pada Senin (23/03/2020), Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tapteng menyemprot disinfektan di sejumlah perkantoran, khususnya Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab tersebut.

Hal ini disampaikan Kepala BPBD Tapteng Safaruddin Ananda Nasution, S.STP, MM saat mendampingi Petugas BPBD Tapteng di Dinas PU PR Tapteng.

“Hari Senin ini, BPBD Kab. Tapteng menyemprot disinfektan di Kantor Camat Pandan, Dinas Pendidikan, Dinas Dukcapil, Dinas PU PR, Inspektorat, Dinas PP dan KB, juga di Dinas Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu (PMPPTSP) Tapteng. Kita juga sudah melakukan penyemprotan disinfektan di Samsat Pandan,” tutur Kepala BPBD Tapteng Safaruddin Ananda Nasution, S.STP, MM.

Baca juga  Indonesia Tembus 350 Ribu, Catatan Wabah Kian Merebak

Kepala BPBD Tapteng juga menjelaskan bahwa hari ini, penyemprotan disinfektan itu juga dilakukan di Baznas Tapteng dan OPD lainnya. Meliputi Dinas Pariwisata, Dinas Komunikasi dan Informatika, Dinas Perdagangan dan Perindustrian, serta Dinas Kelautan dan Perikanan. Penyemprotan disinfektan ini akan berlanjut ke OPD lainnya.

Adapun penyebaran pamplet informasi pencegahan Virus Corona (COVID-19) sedang dilakukan di berbagai kecamatan.

Baca juga  Nenek Usia 109 Tahun, Mengaku Ingin Jumpa Presiden Karena Belum Terima Bantuan

“Kita bersinergi dan koordinasi dengan instansi lainnya dalam Gugus Tugas yang telah dibentuk oleh Bupati Tapanuli Tengah Bapak Bakhtiar Ahmad Sibarani untuk bersama-sama, bahu membahu melakukan antisipasi penyebaran COVID-19 di seluruh wilayah Kabupaten Tapanuli Tengah. Kami juga lihat Dinas PMPPTSP telah melakukan upaya pencegahan mandiri,” beber Kepala BPBD Tapteng.

“Harapan kita semua, mari kita lakukan upaya secara mandiri mencegah penyebaran Virus Corona di Tapanuli Tengah. Sebagaimana pesan Bapak Bupati, kebersihan transportasi umum, fasilitas publik, termasuk fasilitas kesehatan, dan lainnya menjadi perhatian kita bersama,” tandasnya. (R/BT)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan