Ambulans Asal Sibolga Alami Kecelakaan di Hutaraja Sipoholon, Taput

  • Whatsapp

BeritaTapanuli.com, Taput – Satu unit mobil ambulan jenis Innova, Nopol BB 1078 N, mengalami kecelakaan di wilayah Tapanuli Utara (Taput).

Informasi dihimpun, mobil tersebut mengalami laka tinggal yang dikemudikan oleh B. Nababan warga Sibolga, pada Rabu (1/12/2021) sekitar pukul 9.30 WIB.

Tempat kejadian di Hutaraja Sipoholon, Tapanuli Utara. Di mana mobil tersebut datang dari arah Medan menuju Sibolga.

Baca juga  Bupati Taput Tatap Muka Ramah Tamah dengan Kelompok UMKM Pandai Besi Sitampurung

Dalam kejadian itu disebutkan tidak ada korban jiwa, hanya mobil ambulans terlihat rusak di bagian depan.

“Kami dari medan mengantar pasien ke RS Adam Malik mau balik ke Sibolga persis ditikungan desa Hutaraja Sipoholon, saat datang gerimis dan menabrak pohon pada hal kami kecepatan rendah.”ujar supir ambulans B Nababan kepada Berita Tapanuli di TKP.D

Baca juga  Diguyur Hujan, Longsor di Sejumlah Titik Terjadi di Taput

Dia menjelaskan di dalam mobil hanya berdua dengan satu orang perawat.

Atas kejadian tersebut terlihat polisi unit Laka Polres Taput di TKP mengatur untuk mengantisipasi kemacetan.

Salah sorang anggota Polres Taput di TKP juga membenarkan dalam Laka tunggal tersebut tidak ada korban jiwa. (Fer/BT)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan